Jumat, 08 Oktober 2010

Region Geografi Realm Asia Barat Daya dan Afrika Utara

Realm Asia Barat Daya dan Afrika Utara dapat dibagi lagi berdasarkan region geografi. Pengklasifikasian tersebut dapat dibagi menjadi tujuh region, antara lain sebagai berikut:
1. Mesir dan Basin Nil Bawah, daerah ini dianggap sebagai pembentuk jantung realm dalam kaitan secara keseluruhan. Mesir bersama Irak dan Turki dalam realm ini yang memiliki banyak penduduk
2. Magreb dan tetangganya afrika bagiab barat laut, membentuk suatu region geografik yang terdiri atas algeria, tunisia, dan maroko sebagai pusatnya, sedangkan daerah Libia, chad, Niger, Mali dan Maurutania merupakan daerah pinggiran yang meluas dan mamanjang.
3. Zona Transisi Afrika, di sebelah barat mulai dari selatan Mauritania sampai ke somalia di sebelah timur, membentang di sepanjang benua Afrika. Di dominasi oleh kebudayaan Islam dan berbatasan dengan realm Afrika Subsahara
4. Timur Tengah, Meliputi Israel, Yordania, Lebanon, Syiria, dan Irak. Sebagai akibatnya penyebaran wilayah ini berbentuk Bulan Sabit yakni membentang dari pantai timur Mediterania sampai ke ujung Teluk Persia
5. Semenanjung Arabia, di dominasi oleh Saudi Arabia dengan wilayahnya yang paling luas di semenanjung Arabia. Di dalam region ini termasuk Uni Emirat Arab, Kuwait, Bahrain, Qatar, Oman, Yaman. Di region ini merupakan pusat dan kelahiran agama Islam, kota suci Mekkah, dan disini juga terdapat cadangan minyak bumi terbesar di dunia.
6. Negara Kerajaan, wilayahnya terbentang di sepanjang zona pegunungan, daratan tinggi, dan plateu-plateu mulai dari Turki di bagian barat sampai ke Iran di bagian tengahnya terus ke Afganistan di bagian timurnya.
7. Turkestan, muncul karena pada region ini kekuatan Islam bangkit kembali. Region ini merupakan bekas jajahan Uni Sovyet dimana mayoritas penduduknya adalah beragama Islam, tetapi penduduk minoritas Rusia memegang peran yang penting. Negara yang terluas di region ini merupakan zona transisi antara dominasi umat Islam yang berada di bagian selatan dan dominasi Rusia di bagian utara.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Halaman