Senin, 01 Agustus 2016

Separuh dari Orang-orang dengan Kecerdasan Luar Biasa Memiliki Saudara yang Autis

Orang-orang dengan kecerdasan tinggi ternyata memiliki kaitan dengan penyakit autisme.

Separuh dari Orang-orang dengan Kecerdasan Luar Biasa Memiliki Saudara yang AutisIlustrasi/Thinkstock
Orang-orang dengan kecerdasan tinggi ternyata memiliki kaitan dengan penyakit autisme. Separuh dari orang-orang dengan kecerdasan luar biasa memiliki saudara yang autis.

Hubungan antara orang yang sangat cerdas dengan orang autis ternyata cukup rumit dan menarik untuk diselidiki lebih lanjut. Sebuah penelitian yang dilakukan tahun 2012 menunjukkan data bahwa separuh lebih dari orang-orang super cerdas memiliki keluarga dekat yang autis. Pada salah satu kasus, seorang yang sangat berbakat bahkan memiliki lima anggota keluarga dekat yang autis.
Pada sebuah studi lain yang dilakukan oleh The Ohio State University bahkan ditemukan fakta bahwa kesamaan orang autis dan sangat cerdas tercetak dalam DNA mereka. Peneliti telah menemukan fakta bahwa orang-orang super cerdas dengan saudara mereka yang autis ternyata memiliki mutasi kromosom yang sama dan tak ada pada orang lain yang tidak genius atau tidak autis.
Beberapa perilaku orang cerdas dan autis pun memiliki kemiripan. Semisal kemampuan konsentrasi mereka yang sangat tinggi atas detail dan hal tertentu. Orang yang cerdas atau autis sama-sama memiliki kemampuan ini sehingga tak bisa diganggu saat sedang fokus pada satu hal.

Menghadapi orang yang menderita autis memang tidak mudah. Hingga saat ini dokter serta peneliti masih terus mencari tahu bagaimana cara terbaik mendukung mereka yang menderita autisme. Semoga saja dengan makin banyaknya penelitian tentang autisme maka penyakit ini segera bisa lebih dipahami dan dicarikan solusi terapinya yang terbaik.
(Lila Nathania / Iflscience via Intisari-Online.com)

Jumat, 01 Juli 2016

Babi Liar Radioaktif Giat Berkembang-biak, Sebabkan Kerusakan di Fukushima

Empat tahun setelah bencana, penduduk memperkirakan populasi babi telah meledak dari 3.000 menjadi 13.000 ekor.

Babi Liar Radioaktif Giat Berkembang-biak, Sebabkan Kerusakan di FukushimaBabi (Thinkstock)
Sudah lebih dari lima tahun sejak gelombang tsunami menabrak pembangkit listrik Fukushima Daiichi dan menyebabkan krisis nuklir. Sementara 20 kilometer (12 mil) dari lokasi radiasi nuklir tetap menjadi zona eksklusi berbahaya, satwa liar di daerah itu beruntung  hidup penuh kedamaian.
Sejak bencana nuklir, populasi babi hutan telah meroket, banyak masyarakat yang cemas. Empat tahun setelah bencana, penduduk memperkirakan populasi babi telah meledak dari 3.000 menjadi 13.000 ekor.  Anda mungkin berpikir simbol kemakmuran dan kesuburan Jepang kuno ini akan disambut sebagai kabar bahagia, namun sebaliknya, penduduk lebih melihat kerusakan yang telah mereka sebabkan. Kerusakan ini mencapai $ 15.000.000, dan baru kerusakan pertanian lokal.

Asisten profesor ekologi, Okuda Keitokunin mengatakan kepada surat kabar Mainichi Jepang bahwa babi liar, bersama dengan rakun telah menggunakan rumah yang ditinggalkan dan bangunan kosong di zona evakuasi sebagai tempat untuk berkembang biak. Namun, kota pasca krisis nuklir ini bukan tempat yang aman untuk babi liar. Diperkirakan makanan mereka dari akar, kacang-kacangan, buah dan air semua mengandung konsentrasi radiasi yang sangat tinggi.

Hewan-hewan tidak menunjukkan tanda-tanda bahaya dari radiasi, namun sampel dari daging babi liar Fukushima telah menunjukkan mereka mengandung 300 kali jumlah aman dari unsur radioaktif cesium-137. Penelitian lain pada pohon cemara daerah menunjukkan bukti mutasi pertumbuhan.
Otoritas lokal telah menawarkan hadiah bagi para pemburu yang mampu menyisihkan babi liar ini. Namun, hewan tersebut berkembang biak begitu cepat. Kota Nihonmatsu, berada sekitar 56 kilometer (35 mil) dari pabrik Fukushima, telah menggali tiga kuburan massal yang dapat dimuati 1.800 babi.
Ledakan populasi babi liar layaknya kasus satwa liar pasca krisis Chernobyl. Sebuah studi akhir tahun lalu menunjukkan bahwa populasi rusa dan babi hutan berkembang pesat di daerah sekitar pembangkit listrik tenaga nuklir Ukraina.
(K.N Rosandrani / Iflscience)

Rabu, 01 Juni 2016

Vitamin D Tingkatkan Fungsi Jantung

Sebuah studi terbaru menemukan bahwa dosis harian vitamin D3 secara signifikan dapat meningkatkan fungsi jantung bagi orang dengan gagal jantung kronis.

Vitamin D Tingkatkan Fungsi JantungIkan salmon, salah satu sumber makanan yang mengandung vitamin D (Thinkstockphotos)
Sebuah studi terbaru menemukan bahwa dosis harian vitamin D3 secara signifikan dapat meningkatkan fungsi jantung bagi orang dengan gagal jantung kronis. (Baca : Vitamin D Hambat Kanker Prostat?)
Lebih dari 160 pasien gagal jantung berpartisipasi dalam studi lima tahun di Universitas Leeds School of Medicine. Mereka menggunakan perawatan seperti beta blockers, ACE inhibitor dan alat pacu jantung. Satu kelompok pasien mengonsumsi tablet vitamin D setiap hari selama satu tahun, dan kelompok kedua mengambil plasebo. Para anggota kelompok vitamin D merasakan fungsi memompa jantung mereka meningkat dari 26 persen menjadi 34 persen.
Dr Klaus Witte dosen senior di bidang kardiologi di universitas sekaligus pemimpin penelitian ini, mengatakan temuan ini dapat membuat perbedaan yang signifikan dalam perawatan pasien gagal jantung.
"Ini adalah bukti pertama bahwa vitamin D3 dapat meningkatkan fungsi jantung orang dengan kelemahan otot jantung yang dikenal sebagai gagal jantung," kata Witte.
Hasil penelitian ini memberikan harapan bahwa dosis harian vitamin D dapat mengurangi kebutuhan pasien gagal jantung, yang harus dilengkapi dengan implan cardioverter defibrillator (ICD). ICD adalah perangkat mahal yang dapat mendeteksi irama jantung yang tidak teratur dan mengembalikan detak jantung ke irama normal.
Ada sekitar 23 juta orang di seluruh dunia dengan gagal jantung. Gagal jantung dapat mempengaruhi orang-orang dari segala usia, tetapi lebih sering terjadi pada orang tua. Lebih dari setengah dari semua orang dengan gagal jantung berusia 75 tahun atau lebih tua.
(Baca pula : Kekurangan Vitamin D Bisa Sebabkan Kerusakan Otak)
Penelitian ini dipresentasikan pada American College of Sesi Ilmiah Tahunan ke-65 Kardiologi dan Expo di Chicago.
(K.N Rosandrani / voanews.com)

Jumat, 13 Mei 2016

Mengenal Lima Zat Paling Beracun di Dunia

Tahukah Anda apa lima zat paling beracun di dunia? Jawabannya tentu bukan sianida.

Mengenal Lima Zat Paling Beracun di DuniaIlustrasi (Thinkstock)
Tahukah Anda apa lima zat paling beracun di dunia? Jawabannya tentu bukan sianida. (Baca : Mengenal Sianida, Racun Pembunuh dalam 15 Menit)
1. Botulinum toxins
Zat ini cukup sering digunakan dalam dunia kosmetik termasuk untuk suntikan botox. Padahal keluarga zat botulinum sendiri dikenal mengandung racun yang sangat berbahaya untuk manusia. Sebuah studi menunjukkan bahwa injeksi botulinum toxins ke tikus bisa menyebabkan kelumpuhan organ gerak selama satu bulan.
2. Racun ular
Sebagian besar racun ular terbuat dari campuran protein yang bisa meracuni manusia dengan sangat cepat. Banyak ular yang memiliki racun dengan reaksi sangat cepat sehingga orang yang digigit sebagian besar akan mati sebelum sempat mencari pertolongan.
(Baca pula : 10 Racun Paling Mematikan yang Pernah Digunakan untuk Membunuh Manusia)
3. Arsenik
Arsenik adalah salah satu zat yang dianggap paling berbahaya untuk manusia dan selalu masuk dalam daftar zat paling mematikan. Sayangnya, terkadang orang yang terpapar arsenik tidak diketahui dengan cepat sehingga berdampak fatal.
4. Polonium-210
Zat polonium-210 sangat berbahaya walau dalam jumlah yang sangat sedikit. Kurang dari satu per satu milyar gram saja bisa membunuh kita. Zat polonium bisa mengeluarkan radiasi yang membuat DNA teriris dan sel mati.
(Baca juga : Celah Peredaran Racun di Jakarta)
5. Merkuri
Merkuri adalah zat yang dianggap cukup berbahaya. Walau beracun, efek buruk merkuri masih harus diteliti lebih lanjut. Setiap jenis merkuri memiliki dampak berbeda untuk tubuh. Pernah ada orang yang mencoba bunuh diri dengan menyuntukkan merkuri cair ke tubuhnya namun ia tidak mati. Merkuri itu hanya menyebar di tubuhnya namun ia berhasil bertahan hidup.
(Lila Nathania / Iflscience via Intisari-Online.com)

Minggu, 17 April 2016

Jamur dapat Selamatkan Astronot di Mars

Jika semua berjalan sesuai rencana, sebuah sampel beberapa jamur yang disebut Aspergillus nidulans akan dikirim bersama dengan peluncuran roket SpaceX

Banyak hal buruk dapat terjadi selama misi tiga tahun ke Mars, dan hanya ada beberapa obat yang dapat dibawa selama misi. "Untuk makanan, Anda dapat memprediksi dengan tepat berapa banyak yang perlu para astronot, namun, obat-obatan? Anda tidak dapat memprediksinya." ungkap Clay Wang, seorang peneliti dari University of Southern California.
Bagaimana jika para astronot memerlukan kebutuhan mendadak untuk obat yang tidak dikemas? Tak dipungkiri, masalah ini nyata, bahwa lingkungan ruang angkasa membuat banyak obat kehilangan potensi dan menurun lebih cepat dibandingkan dengan obat di Bumi.
Itu adalah alasan mengapa Wang berpikir penjelajah Mars di masa depan mungkin perlu untuk menanam obat mereka sendiri. Laboratorium di University of Southern California menjadi tempat memulai percobaan ini, yang nantinya dapat membuka jalan kemungkinan tersebut.
Jika semua berjalan sesuai rencana, sebuah sampel beruntung beberapa jamur yang disebut Aspergillus nidulans akan dikirim bersama dengan peluncuran roket SpaceX ke Stasiun Antariksa Internasional.
Spesies tertentu dari jamur penting dalam penelitian biomedis. Para ilmuwan pada dasarnya tahu genom A. nidulans luar dalam, tetapi ada bagian yang masih misterius. Fungsi banyak gen tidak diketahui, maka tim Wang berharap tekanan lingkungan ruang angkasa mungkin dapat mengaktifkan gen-gen tersebut dan menghasilkan senyawa baru.
”Jika Anda membayangkan A. nidulans sebagai pabrik, ia seperti banyak mesin di pabrik yang telah dimatikan, sehingga kita tidak tahu lagi apa yang terjadi pada mereka," kata Wang. "Di ruang angkasa, mereka mungkin akan kembali hidup," tambah Wang.
Pada kebanyakan kasus, A. nidulans membuat hanya beberapa kelas senyawa, namun Wang mengatakan jika laboratorium telah menemukan bahwa mereka menghasilkan produk alami yang berbeda, tergantung pada kondisi di mana mereka tumbuh. Tim ini berharap dengan kondisi unik, seperti stres di ruang angkasa dapat mendorong jamur untuk mendapatkan kreatifitas dan menghasilkan senyawa yang dapat berubah menjadi obat.
Tim Wang juga ingin mengubah A. nidulans, atau jamur lainnya, menjadi tanaman yang dapat menjadi beranekaragam obat di ruang angkasa. Namun, pertama-tama mereka harus melihat bagaimana radiasi yang tinggi, lingkungan gravitasi yang rendah dari stasiun ruang angkasa mempengaruhi jamur.
Guna mengetahui hal tersebut, mereka  mengirim sampel dari jamur untuk tumbuh di stasiun ruang angkasa selama beberapa hari, kemudian membekukan sampel sampai mereka dapat dikirim kembali ke Bumi. Setelah jamur kembali dari ruang angkasa, para peneliti akan membandingkan metabolit, protein, dan pola ekspresi gen untuk sampel yang disimpan di tanah.
Selanjutnya, para peneliti bisa menggunakan informasi tersebut untuk mengembang biakkan,  dan memproduksi jamur, baik A. nidulans atau spesies lain.
(K.N Rosandrani / Popular Science)

Selasa, 01 Maret 2016

"M Rex", Inilah Buaya Laut Terbesar Sepanjang Masa

KOMPAS.com — Buaya raksasa pernah menghuni lautan di Bumi. Ilmuwan baru saja menemukan jejaknya lewat penemuan fosil di gurun Tunisia.

Ilmuwan memprediksi, panjang buaya purba yang dinamai Machimosaurus rex itu mencapai 9,6 meter. Dengan ukurannya, buaya tersebut menjadi buaya laut terbesar pada zamannya.

Frederico Fanti dari University of Bologna yang memimpin riset menemukan fosil tengkorak dan tulang-tulang lainnya lewat ekspedisi yang didukung National Geographic Society.

Fosil-fosil raksasa itu memang terfragmentasi. Namun, ilmuwan cukup yakin bahwa ukuran buaya purba itu memang raksasa, walau tak sebesar buaya di perairan darat yang hidup pada masa yang lebih modern.

Buaya perairan darat terbesar yang pernah ada adalah Sarcosuchus imperator, hidup 1.100 juta tahun yang lalu, dan memiliki panjang 12 meter.

Fanti mengatakan, "Machimosaurus rex memiliki gigi yang gendut, pendek, dan bulat. Tengkoraknya yang besar membuatnya punya kemampuan menggigit dengan kuat."

Dengan karakteristik yang dimiliki monster itu, Fanti menganggap M rex memburu apa saja, tak menargetkan jenis mangsa tertentu.

Bagi ilmuwan, sisi menarik dari penemuan buaya laut purba ini bukan pada ukurannya. Buaya laut purba itu menjadi petunjuk dari ada atau tidaknya kepunahan massal pada akhir masa Jurassic, 145 juta tahun lalu.

Temuan fosil M rex pada lapisan batuan yang lebih muda memberi petunjuk bahwa jika memang ada kepunahan 145 juta tahun lalu, itu tak menimpa semua spesies di bumi. M rex adalah salah satu yang sintas.

Meski berhasil "selamat" dari kepunahan massal, M rex tak berhasil jaya kembali seperti pada masa Jurassic. Akhirnya, jenis itu pun punah.

Stephen Brusatte, paleontolog dari University of Edinburgh, yang tak terlibat penelitian, mengatakan, "Ini adalah penemuan menarik dari bagian dunia yang kekayaan fosilnya belum banyak dieksplorasi dengan baik."

Senin, 01 Februari 2016

El Nino Tahun 2015 Samai Tahun 1998, Terkuat Sepanjang Sejarah






KOMPAS.com — Badan Penerbangan dan Antariksa Amerika Serikat atau NASA memperingatkan bahwa efek fenomena cuaca El Nino belakangan ini bisa menyamai rekor tahun 1998 sebagai yang terparah dan terkuat dalam sejarah.

El Nino saat itu mengacaukan sistem cuaca dunia dan disebut sebagai pemicu beberapa peristiwa cuaca ekstrem.

El Nino pada tahun ini dikaitkan dengan sejumlah peristiwa banjir dan kenaikan suhu yang tidak biasa di belahan bumi utara.

Fenomena tersebut mengakibatkan air hangat dari Pasifik tengah mengalir ke arah timur menuju Amerika Utara dan Selatan.

El Nino ialah fenomena cuaca yang terjadi secara alami setiap 2-7 tahun.

Fenomena ini biasanya memuncak pada akhir tahun, meskipun dampaknya dapat berlangsung sampai musim semi berikutnya, dan bertahan sampai 12 bulan.

NASA mengatakan, El Nino yang sekarang "tidak menunjukkan tanda pelemahan" berdasarkan citra satelit terbaru dari Samudra Pasifik.

Manurut NASA, hal tersebut memiliki "kemiripan yang mencolok" dengan El Nino pada Desember 1997, yang merupakan "pertanda El Nino yang besar dan kuat".

Temuan NASA mirip dengan hasil telaah Organisasi Meteorologi Dunia (WMO) yang menyebutkan, fenomena cuaca El Nino saat ini mungkin saja adalah yang terkuat sejak 1950.

El Nino tahun ini dihubungkan dengan banjir terburuk selama 50 tahun di Paraguay, Argentina, Uruguay, dan Brasil.

Banjir tersebut memaksa lebih dari 150.000 warga meninggalkan rumah mereka.

Sebanyak 13 orang tewas di negara bagian Missouri, AS, akibat sungai yang meluap setelah tornado dan badai melanda wilayah itu.

Delapan kilometer bagian dari Sungai Mississippi dekat St Louis ditutup untuk kapal akibat "kondisi berbahaya" yang diakibatkan badai.

El Nino juga dinyatakan sebagai faktor penyebab banjir yang menghantam bagian utara Inggris, memaksa ribuan warga mengungsi dari rumah mereka dan meninggalkan ribuan lainnya tanpa listrik.

Badai Frank, yang diperkirakan akan membawa hujan dan banjir ke Inggris pekan ini, merupakan bagian dari sistem cuaca yang menyebabkan kenaikan suhu tidak normal di Arktik.

Satu pemantau cuaca dekat Kutub Utara mengukur suhu di atas titik beku. Hal ini hampir tidak pernah ditemukan pada tahun-tahun sebelumnya, saat angka normal sekitar 25 derajat celsius.

Editor : Yunanto Wiji Utomo


Senin, 11 Januari 2016

Menyelami Maluku: Dunia Cantik Sepotong Wallacea

Para penjelajah menemukan Maluku melalui rempah. Tanaman beraroma ini menjadi kunci atas penemuan gugusan pulau yang terserak di timur Nusantara.

 

 

Datanglah ke Maluku. Negeri elok di kawasan timur Indonesia ini menyajikan sejumlah destinasi wisata. Legenda, budaya, dan fakta berpadu membentuk jiwa Maluku. Bagaikan pelangi, Maluku menyajikan panorama cantik yang tak terkira. Belum lagi, keramahan warga yang berpadu sajian khas tropis Nusantara.
Para penjelajah menemukan Maluku melalui rempah. Tanaman beraroma ini menjadi kunci atas penemuan gugusan pulau yang terserak di timur Nusantara. Pada waktu itu, para penjelajah berlomba melayari dunia demi mencari sumber rempah, yang menjadi komoditas penting.
Sesungguhnya, bangsa Tiongkok dan Arab terlebih dahulu menemukan Kepulauan Maluku, terutama Maluku bagian utara. Penjelajah asal Eropa datang belakangan, yang kemudian memberikan warna berbeda.
Saat ini, rempah telah melewati masa jaya. Akan tetapi, alam yang cantik siap menggantikannya. Maluku terus mempercantik diri demi kedatangan tetamu dari jauh, entah itu dari kawasan Nusantara atau manca negara.
Pelangi Maluku dapat kita nikmati sejak kini. Sepotong kawasan Wallacea menggoda kita dengan eksotisme bahari. Salah satunya, kawasan perairan dangkal di wilayah Pulau Ternate, yang berada di Kabupaten Maluku Utara.
Ricky Rusli, seorang penyelam asal Bandung, Jawa Barat, seperti ketagihan saat menyelami dunia bawah laut di seputar Ternate. Di sana, ia mendapat obyek fotografi yang menarik: Nudibranch. Biota laut yang kebanyakan seukuran jari manusia dewasa ini memang selalu memikat mata penyelam dan fotografer bawah laut.
Selain nudibranch, Ricky juga sangat menikmati keindahan warna-warni taman laut khas perairan tropis itu. Terumbu karang yang masih terpelihara baik menjadi obyek fotografi yang kaya.
Ricky telah memilihkan tiga tempat atau lokasi selam yang asyik di seputar Ternate:
  • Maitara. Di lokasi ini, kita dapat menjumpai terumbu karang berbentuk slope yang berpasir hingga kedalaman 20 meter. Tingkat kejernihan air laut sepanjang 10 meter. Di sini juga terdapat sejumlah biota laut, mulai dari ikan kerapu, ikan gobi, ikan scorpion, blennie, fuilier, anthias, dan nudibranch.
  • Toloa. Di tempat selam yang asyik ini, kita akan mendapatkan terumbu karang berbentuk slope hingga kedalaman 25 meter. Tingkat kejernihan air laut hingga 15 meter. Di tempat ini juga terdapat karang sponge dan kipas laut (sea Fan) serta biota laut lainnya: moray eel, gobi, sweet lip fish, fusilier.
  • Cobo Tidore. Jika kita menyelam di sini, kita akan mendapatkan tebing karang berupa drop off hingga kedalaman 25 meter. Kita harus berhati-hati di sini, sebab arus bawah laut yang cukup kuat. Bagi penyelam yang memegang lisensi open water harus berhati-hati dan memperhatikan kedalaman selam.
Dengan kondisi itu, kita harus menyiapkan segala sesuatu saat berwisata di sini. Salah satunya, menyiapkan asuransi. Melihat kebutuhan tersebut iFWD Life menghadirkan iFWD Liberate, saluran penjualan melalui online (eCommerce) yang dapat dengan mudah melindungi kita saat melakukan aktivitas di luar ruang yang berisiko tinggi karena pembelian dapat langsung dilakukan secara online melalui websitewww.ifwd.co.id.
Produk iFWD Liberate yang bernama Bebas Aksi menjamin kita dengan manfaat perlindungan apabila pemegang polis meninggal dunia akibat kecelakaan sampai dengan Rp 1.000.000.000. Dilengkapi dengan asuransi tambahan untuk perlindungan cacat permanen total / sebagian dan / atau penggantian biaya medis yang dapat di-mix and match sesuai kebutuhan perlindungan kita.
Untuk mendapatkan Bebas Aksi, caranya mudah saja. Kita bisa langsung membeli Bebas Aksi melalui situs web iFWD Liberate. Pendaftaran dan pembayaran bisa dilakukan dengan cepat dan mudah secara online. Dengan perlindungan yang luas, kita tidak perlu khawatir menjalani segala aktivitas wisata luar ruang, seperti menyelam yang memiliki risiko.
Nah, dengan kekayaan bawah laut seperti Maluku bagian utara, khususnya Pulau Ternate amat menarik kita selami. Tunggu apalagi, kita kemasi peralatan dan menceburkan diri ke dunia elok yang membiru. Dan, tentunya, menyiapkan perlindungan diri, seperti asuransi selama berwisata.
Happy dive, guys!
(GetCraft)

Halaman